Pages

Sabtu, 19 November 2016

About SM Rookies & NCT


Jangan ngaku murid Nyai Syuman kalau lu gak tahu apa itu NCT. Yap, anak-anak syuman yang baru aja kemaren sore netes ini memang lagi hot-hotnya di bicarain sama para cogan-hunters. Karna bukan SM namanya kalau gak menghasilkan para cogan (dan cecan).

Tapi yang jadi masalah, NCT ini beda dari boyband-boyband lain di SM bahkan di korea karna statusnya yang uhm... gaje dan ribet kalau kata orang awam mah. Kok pas ini ada member ini di yang itu enggak? Loh kok cuma segini orang yang pas itu segitu orang? kok namanya sama-sama NCT tapi membernya beda? loh kok yan gitu sering nongol tapi malah katanya belum debut? loh kok Lee Taeyong bangsat? Kok winwin bego? kok nakamoto yuta orang jepang?

dan lain-lain.

Jadi mari kita kenalan dulu dari yang namanya SM Rookies.
SMRookies <에스엠 루키즈> adalah tim pra-debut dari para trainee yang sedang berlatih dibawah naungan SM Entertainment. SM rookies ini ada member cewek dan cowok. Sebagian yang cewek udah debut jadi Red Velvet. Dan kali ini karna bahasnya NCT maka kita akan bicara SMR khusus cowok.

Sedangkan NCT <엔씨티> adalah boygrup SM yang punya jumlah member tak terbatas dan unit yang berbagai macam sesuai konsep.

Jadi SM Rookies ini adalah Trainee SM yang akan debut di NCT. Member SMR dipastikan jadi member NCT, tapi member NCT belum tentu SMR. Kenapa belum tentu? Karena selain SMR masih ada hidden-trainee / para trainee yang belum dikenalin publik yang bisa sewaktu-waktu muncul jadi member NCT.


Udah mulai ribet?


Ini masih permulaan.




Secara garis besar, member SM Rookies (dan nantinya jadi NCT) ini terbagi menjadi dua.Hyung-line dan Dongsaeng-line. Pembagian ini karena ada gap usia yang lumayan renggang antar beberapa member (Jaehyun dan Mark) yang bikin mereka ngumpul terpisah.

List member versi NCT
Dongsaeng-line

SM Rookies dongsaeng-line ini membernya antara lain Mark, Jeno, Donghyuck, Jaemin, dan Jisung. Mereka ini line-up di acara anak-anak (iya mereka masih anak-anak) Mickey Mouse Club. 
 
Mark - Jaemin - Donghyuk - Jisung - Jeno


Mark - Jeno - Jisung - Jaemin - Donghyuk <EXO Growl>




Member tertuanya Mark. Disini Mark lee udah keliatan banget aura bangsat “leader” nya. 



Uchu~chu~ uri Mark.
Bahkan ketika Mark di satu tim di suatu game sama para tetua, Taeyong dan Taeil, nih anak dengan natural nunjukin gimana dia nge-lead para hyung nya.




Setelah bergabungnya Chenle dan Renjun, dua member China yang tiba-tiba muncul tanpa terduga bagai Kau yang berasal dari bintang, Dongsaeng-line officialy debut dengan nama NCT Dream.


Renjun - Chenle Member yang berasal dari bintang China

 
NCT Dream; Renjun - Mark - Haechan - Chenle - Jisung - Jaemin - Jeno
(Kelas nol besar TK Harapan Bangsa)
Haechan - Mark - Jaemin
Jeno - Chenle - Jisung - Renjun
(Setelah lulus TK)
Jaemin - Mark - Chenle - Jisung - Jeno - Haechan - Renjun
Dan Mark tetep jadi leader karna dia tertua. 
(Mark Lee - Lee Minhyung – Dongsaeng line Leader – Official NCT Dream Leader )
Note: Dongsaeng-line adalah sekumpulan member yang gak boleh tampil di tv dan udah harus tidur setelah jam 10 malam.

Hyung-line
Taeyong - Johnny - Ten - Hansol - Yuta - Winwin - Jaehyun
Taeil - Doyoung - Kun
 

Hyung-line ini agak lebih rumit. Kalau di era SM Rookies awal, Hyung-line member terdiri dari Taeil, Hansol, Johnny, Taeyong, Yuta, Doyoung, Ten, Jaehyun. Lalu di tahun 2016 SM memperkenalkan member baru yaitu Winwin dan Kun yang berasal dari China. WinKun ini dikenalin di bawah nama SM Rookies dan gak langsung debut, beda sama Chenle-Renjun yang langsung debut.


SR14B

 
Kun - Winwin

Meski saat itu belum official tapi hyung-line (dan SMR keseluruhan) ini berpusat di Taeyong. Mungkin karna mereka udah di kasih tau kalau leadernya Taeyong. Biasanya trainee yang akan jadi leader (apalagi di SM) bakal dikasih training sendiri sebagai leader.




NCT Units



NCT-U unit pertama dari NCT yang debut. Membernya adalah Taeil, Taeyong, Doyoung, Ten, Jaehyun, dan Mark. Ya, Mark adalah satu-satunya dongsaeng-line. 

NCT U: Taeil - Doyoung - Taeyong - Jaehyun - Ten - Mark


Tapi gak se-simple itu.



NCT-U masih dibagi jadi dua, yaitu NCT-U dance-line, yang ngebawain The 7th Sense dengan member Taeyong, Doyoung, Ten, Jaehyun, dan Mark. Dan NCT-U vokal line yang ngebawain Without You Korean version dengan member Taeil, Doyoung dan Jaehyun. 

NCT U The 7th Sense
 
NCT U Without You

Without you sendiri ada dua macem, yakni Korean version sama Chinese version. Di Chinese version yang ngebawain ada tambahan Kun. Jadi Kun ini masih berstatus SM Rookies sebenernya, walaupun di suatu waktu dia ngenalin diri sebagai NCT-U Kun.

Leader NCT-U adalah Taeyong.
 
Inhuman
Illegal


NCT 127
NCT 127: Haechan - Jaehyun - Taeyong - Mark - Winwin - Yuta - Taeil

Unit kedua NCT yang di debutkan adalah NCT 127, dengan member Taeil, Taeyong, Yuta, Jaehyun, Winwin, Mark dan Haechan (Donghyuk). Di tim ini ada dua member dongsaeng-line. 
Tim 127 merupakan tim inti karna basisnya di Seoul. Kenapa bisa gitu? Apa hubungannya?
Yah, memang agak ribet sih. Tapi menyesuaikan tujuan dari proyek New Culture Technology nya SM yaitu grup yang dimulai dari Seoul dan akan menyebar ke n-City di seluruh dunia (?). Jadi ibaratnya 127 adalah titik start nya NCT.
NCT 127 udah ngeluarin mini album dengan Title Song Fire Truck, bukan cuma single kaya tim U dan tim dream. Member NCT memang bisa diubah-ubah tapi NCT 127 punya member yang tetap.
Still Inhuman
Still Illegal

Leader NCT-127 masih Taeyong.

NCT Dream 

NCT Dream adalah unit ketiga yang debut dengan single Chewing Gum. Dengan konsep yang benar-benar berbeda dari sebelumnya dan member yang hampir semuanya baru. Kecuali Mark dan Haechan yang sebelumnya ada di NCT 127. Dan Mark yang sebelumnya sebelumnya lagi di NCT U.

Ya 
Mark is every where. Dia ada di setiap UNIT NCT!



Saat tulisan ini di tulis, tim yang masih aktif promosi adalah NCT 127 dan NCT Dream. Sedangkan member unit yang sedang hiatus, Doyoung dan Ten, sibuk dengan jadwal masing-masing, kaya Doyoung jadi MC di beberapa acara dan Ten di acara dance battle Hit the Stage (sekarang udah tamat). 


Para member yang sudah debut di unit berstatus member NCT sedangkan Hansol, Johnny dan Kun masih berstatus SM Rookies.
 

















Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar