Pages

Selasa, 05 Mei 2015

Kpop Couples / Pairing


Ada hal yang tidak bisa dimengerti oleh orang awam dari para penggemar Kpop. Entah kenapa dan dari mana dimulainya, stereotip pertama yang orang awam katakan untuk Korean Boy Group atau boyband adalah homo. Gue sih memaklumi. Ya... apa lagi coba yang bisa kalian pikirkan tentang cowok-cowok feminim yang saling berpelukan satu sama lain, megang-megang tangan sampai cium-ciuman. Gue sangat memaklumi.
Lalu kemudian para juru bicara fans Kpop akan memberi pembelaan jika itu adalah sekedar perbedaan budaya. Orang Korea sangat suka menunjukkan kedekatan mereka dengan skinship. Entah itu perempuan atau laki-laki. Bagi gue, alasan ini memang ada benarnya. Tetapi tidak cukup membenarkan. Menunjukkan kedekatan dengan skinship itu gak Cuma ada di Korea tapi dimana saja. Yang membedakan adalah skinship di antara para anggota boyband itu sudah layaknya couple beneran. Dan ternyata orang Korea saja gak semuanya suka skinship macam ini.
Mereka para orang awam (termasuk orang Korea yang gak suka boyband) merasa heran kenapa fans kpop suka memasang-masangkan pria dengan pria terutama para member grup favoritnya. Terlepas dari para member yang suka melakukan crossdressing dan berpenampilan feminin, para fans kayaknya lebih rela kalau bias mereka punya hubungan dengan sesama jenis dari pada lain jenis.



Ngaku gak.




Di dunia per-fanfiction-an, pairing  seperti ini kerap kali menjadi genre tersendiri. Kalau yang suka baca fanfic pasti tau atau minimal sering denger kata Yaoi, Yuri, atau straight. Berikut ini istilah-istilah yang sering dipakai untuk ‘couple-couple-an’ di dunia Kpop.
  • Yaoi
Yaoi berasal dari bahasa Jepang やおい. Sebenernya istilah manga yaitu genre fiksi yang memasangkan hubungan pria dengan pria. Tapi istilah ini juga sering dipakai di dunia Fanfic Kpop, yaitu genre cerita tentang pasangan member boyband (cowok x cowok pastinya). Yaoi sendiri ada spesifikasinya. Homoerotis dan homoromantis. Homoerotis cerianya lebih ke ... hubungan... fisik. Ehm gimana gue ngejelasinnya ya... Hampir semuanya rating dewasa pokoknya. Sedangkan homoromantis lebih ke romansa-romansa sweet-sweet gitu deh, tanpa harus ada adegan 19+. Tapi intinya tetep aja homo.

Nah di Yaoi ini sering ada istilah uke dan seme. Uke itu karakter yang lebih cute, imut, feminim dari pasangan yaoi, sedangkan seme itu yang lebih manly, besar/tinggi, cool.
Misalnya;
KaiSoo: Uke-nya Ksoo dan Seme-nya Kai. Karna Kai lebih besar (?), tinggi dan maskulin. Sedangkan Kyungsoo lebih pendek kecil dan imut.
Eunhae: Uke = Donghae, Seme = Hyuk. Walau keduanya sama2 manly tapi sifatnya Donghae lebih pantes jadi Ukenya.
  • Yuri
Sejenis juga kayak Yaoi tapi buat cewek x cewek. 

  •  Straight
Kalau ini sih istilah bahasa Inggris umum bukan Cuma fanfic kop aja. Artinya hubungan yang normal alias cewek x cowok. Hey! I’m straight! = Eh! Gue normal tauk!

  •  OTP
One True Pairing. Istilah umum juga, dan gak tergantung gender tertentu. Kayak pasangan favorit kita gitu deh.
Sasuke and Sakura is the best OTP ever in manga.
Kalau di dunia Kpop seringnya digunakan untuk menunjukkan pasangan Idol Group atau Aktor atau karakter drama.
  • OT3
Seperti OTP tapi bertiga gitu. 

  • OT-lainya. Contoh:
OT5 = DBSK/TVXQ [JYJ + Homin]
OT13 = Super Junior dengan member 13 orang. [ SJ 13 Forever! Prom15e to 13elieve]
OT9 vs OT8 = SoShi *Nah lo...
OT12 vs OT11 vs OT10 vs OT9 (?) dst... (?) = SHIT! That’s EXO!

  • Ship
Ini juga untuk menunjukkan bahwa kita memasangkan / mendukung suatu couple.
I ship BaekYeol! = Gue nge-ship Baekhyun sama Chanyeol!
Sorry but I’m Chansoo shipper. = Map ya. Gue nge-shipnya Chanyeol sama Kyungsoo.



Untuk urusan pairing member boyband gini, gue sendiri lebih suka menyebutnya Bromance. A non-sexual relationship between men x men. Karena jujur aja sih, gue walau suka baca fanfic yaoi, tapi yang homoromantis. Sweet-sweet gitu.

Oke fix.

Lalu? Apa fans kpop itu melegalkan hubungan sesama jenis?
Tentu saja tidak! Semua Kpop fan di dunia juga tidak mau biasnya mempunyai kelainan seperti itu! Mereka hanya menganggap itu sebagai lucu-lucuan saja. Mereka hanya menganggap hal itu sebagai hiburan saja! (Hai para homoers, berterima kasihlah image kalian telah terselamatkan!)
Para idola juga sadar hal itu. Mereka juga tahu para fans doyan hal begituan. Tidak jarang mereka memang sengaja bermesraan di depan fans untuk menghibur fans tentunya, atau sering disebut fanservice. Para idola juga memiliki hubungan yang normal. Tapi kalau mereka harus berterus terang tentang hubungan mereka, takutnya fans akan patah hati. Fans akan kecewa dan meninggalkan sang idola. Jika fans menginggalkan idola, mau jadi apa mereka?

Give and Take.

Hampir semua Boy Group atau Girl Group pasti punya couple. Entah itu couple yang emang mereka punya hubungan yang dekat secara real, atau couple yang sengaja dipasang-pasangkan fans. Kayak gue, fandom gue adalah ELF (walaupun gue kebanyakan bahas EXO, dan habis ini pun mau bahas EXO), couple yang legendaris dan terkenal di Super Junior bahkan sebelum mereka debut adalah Eunhyuk Donghae. Gue adalah Eunhae shipper. Couple ini adalah yang paling langgeng, paling sering mengumbar kemesraan di depan publik dan bahkan sudah diresmikan sama SM karena jadi sub-group unit sendiri, Super Junior D&E. Kurang bahagia apalagi coba wahai para Eunhae shipper? Kita selalu punya inspirasi untuk fanfic. Kita adalah shipper paling bahagia. Muahahaha...


Oke, calmdown please.


Jadi seperti itulah. Dunia K-pop adalah dunia yang sulit dimengerti oleh para orang awam. Tapi di dalam dunia itu, kita memiliki kehidupan, kesusahan dan kebahagiaan tersendiri. Dan hanya kitalah yang dapat mengerti satu sama lain. Jadi, stop fighting wahai para front pembela OT yang saling beradu. We Love Peace!
ft Baek's hands

4 komentar:

  1. Entah kenapa gue nyasar kemari haha, mungkin karena gue dah capek ngebelain idola gue yg seringnya dikatain homo. Padahal seneng aja gitu nge-shippin mereka. Yah kita juga ngga berharap mereka beneran jadian, cuma lucu aja ngeliat mereka akrab2an kayak gitu heheh. Emang orang awam tuh ngga bakal paham sama dunia per-kpop-an 😂 btw thanks chingu buat penjelasannya..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehe... emang, tidak ada yang bisa mengerti kpopers kecuali sesama kpopers sendiri, tapi kita justru saling berantem gegara otp doang. Thanks udah mampir... :D

      Hapus
  2. juga buat para haters, mereka tak mengerti dunia kpop, dunia kpop itu lebih rumit daripada matematika

    well, aku sering di bully gegara suka kpop, yang katanya oplas lah, homo lah, cowoknya feminim lah, cuma bisa lipsing lah, dll
    tapi aku cuma kasih senyum aja dan iya in aja
    AMS = Asal Mereka Senang
    gitu aja mereka jadi lelah bully aku
    hahahahaha (devil to laugh)

    BalasHapus
  3. Sukak nih sukak blog model ginian. Dah terlalu malas melihat para netzen yang ngatain bias homo. Hilih bicit. Emang apa salahnya cobak dukung LGBT. Toh yang penting kita straight. Yang nanggung dosa, nanggung malu juga mereka. Kita di Kpop juga kan tergantung tiap orang fansnya. Ada yang nganggep mereka keluarga. Ada yang nganggep couple. Gosah saling hujat tulung lah. Ampe ngatain para fujo fudan tuh fake fans. Sebel gw.


    Btw kak. Kita samaan loh lebis suka Chansoo dari pada Chanbaek. Aku sendiri kalo Suju suka Yewook haha. Tapi shipper yang ampe sekarang belom karam dan tetap nomer satu yah Namjin BTS wkwk. Trus Soonhoon Seventeen. Njay malah bahas list kapal:'v

    BalasHapus